POSKOnews.id, Kotabaru- Bupati Kotabaru Sayed Jafar bersama Wakil Bupati Andi Rudi Latif dan jajaran Forkopimda mengikuti rapat koordinasi nasional (Rakornas) penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Pasca Lebaran secara virtual, senin (17/05/21) di Operation Room Setda Pemda Kotabaru Kalimantan Selatan.
Rakornas tersebut dibuka oleh Menteri Dalam Negeri Tito
Karnavian dan diikuti oleh Gubernur, Bupati, Walikota, dan TNI-Polri se
Indonesia, yang secara live langsung mendapatkan arahan dari Presiden RI, Joko
Widodo.
Bupati
Kotabaru H Sayed Jafar,SH mengatakan, saat ini Covid-19 masih melanda Indonesia
namun kita semuanya bersama sama harus bersinergi sampai ketingkat bawah dan
terus mensosialisasikan masalah pentingnya protokol kesehatan kepada
masyarakat.
"Memang saat ini kita jalan bersamaan antara penanganan
Covid-19 dan pemulihan ekonomi masyarakat, tapi intinya protokol kesehatan itu
sangat penting.
Kepada semua stakeholder dan lapisan masyarakat bersama sama
kita mentaati prokes dari pemerintah dengan cara 3 M, memakai masker, mencuci
tangan, dan menjaga jarak, agar kita semua terhindar dari paparan Covid-19.
Pada
kesempatan tersebut Presiden RI Joko Widodo mengatakan kepada kepala daerah
yang berada di seluruh wilayah Indonesia, agar berhati hati dan waspada terhadap
masalah Covid-19 sekarang, apalagi pasca libur lebaran jadi harus kompak dan
bersinergi dalam penanganannya.
"Ya, kita semuanya harus kompak dan bersatu dalam menangani
penyebaran Covid-19 ini jangan sampai ada varian baru seperti di negara
lain," ucap presiden.
Jokowi pun berpesan, agar semuanya berhati hati terutama daerah
yang masih berstatus merah dan orange agar lebih meningkatkan protokol
kesehatan dan mendirikan posko ditempat tempat berkerumunnya orang banyak
diantaranya pasar juga tempat wisata," tutup Presiden. (red)