Type Here to Get Search Results !

Pemda Tanbu Usulkan Tambahan SPBU di 5 Kecamatan

0


POSKObatulicin.com- Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melalui Biro Perekonomian Provinsi Kalimantan Selatan, mengusulkan tambahan SPBU ke Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas), di 5 Kecamatan yaitu Kecamatan Mantewe, Kusan Hulu, Karang Bintang, Kuranji dan Satui.

Dari usulan penambahan itu sendiri oleh pihak BPH Migas, Imam Haris, menanggapi bahwa usulan yang sudah di sampaikan sejatinya harus diketahui kondisi dan kesiapan infrastruktur pendukung di setiap lokasi usulan. 

"Apakah ini sudah ada gambaran tentang calon mitra yang akan membangun SPBU di titik tersebut." katanya saat mengikuti Rakor Virtual bersama, terkait penambahan kuota BBM.

Dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Perdagangan Dan Prindustrian Kabupaten Tanah Bumbu (Disdagri Kab. Tanbu) H. Deni Heriyanto mengatakan, dari penambahan SPBU di 5 kecamatan itu, ada 2 kacamatan yang saat ini sudah berproses tahap perijinannya yaitu di Kecamatan Kusan Hulu dan Kecamatan Mantewe.

Beberapa hari yang lalu pihaknya melapor kepada Bupati Tanbu bahwa masyarakat juga sangat membutuhkan SPBU di wilayah Kecamatan Batulicin khususnya daerah perkantoran Gunung Tinggi.

Mengingat wilayah yang masuk ke akses kantor Pemerintahan itu belum ada SPBU nya. "Kerena itu penggunaan akses ke kantor pemerintahan terutama konsumen untuk mencari SPBU sangat jauh. Bupati berpesan agar diperkenankan ada tambahan 1 SPBU lagi yang masuk wilayah Kecamatan Batulicin," Kata Kadisdagri, saat rapat koordinasi klarifikasi penambahan BBM yang terhubung dengan ruangan DLR Kantor Bupati Senin (22/03/21).

"Kiranya ada tambahan SPBU lagi seperti usulan kami. Kalau pun itu tidak disetujui, alternatifnya kami berharap penambahan SPBU yang diantara 5 Kecamatan itu agar di relokasi ke Kecamatan Batulicin, menimbang kesiapan infrastrukturnya sangat mendukung" tutupnya. (red)

Posting Komentar

0 Komentar